
Sebelumnya, konfirmasi dari pihak Manchester United menjelaskan jika mereka masih membuka kans untuk memperpanjang kontrak De Gea.
Akan tetapi hingga detik ini, gelagat itu menguap begitu saja. Terlebih, Manchester United juga belakangan santer dikaitkan dengan kiper Inter Milan, Andre Onana.
Kini tanpa klub, Al Nassr, raksasa kaya raya Arab Saudi, dilaporkan siap menampung De Gea dan membuatnya bereuni dengan Cristiano Ronaldo, mantan rekan setimnya di Manchester United.
Seperti dilansir Tribal Football, Rabu (5/7/2023), jika skenario berjalan mulus, De Gea siap segera terbang ke Arab Saudi untuk melakukan pembicaraan.
Dikabarkan, De Gea tak usah risau soal bayaran. Yang pasti, gaji per pekannya bakal lebih besar ketimbang yang diberikan Manchester United.
Al Nassr siap mengguyur De Gea 250.000 pounds per minggu sementara tawaran terakhir dari Manchester United konon adalah sekitar 200.000 pounds per minggu.
Sumber: Suara