Batam (HK) – Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk tahap awal di Kota Batam akan dimulai pada 14 Januari 2021 mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi kepada haluankepri.com, Jumat (8/1/2021).
Diberitakan sebelumnya, Walikota Batam, Muhammad Rudi mengatakan bahwa dia siap menjadi orang pertama di Batam yang akan disuntikkan vaksin Covid-19.
“Nanti saya yang pertama, yang kedua Pak Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad dan orang ketiga Pak Sekda Jefridin,” ucap Rudi saat acara Malam Anugerah Pantun Mutiara Budaya Indonesia 2020 di Golden Prawn Bengkong, Minggu (27/12/2020).
baca juga : Ini 4 Perbedaan Utama Antara Gejala Flu dan Covid-19
Dikatakan Rudi, vaksin itu adalah sebagai salah satu langkah menyelesaikan Covid-19 di Batam dan langkah itu juga sebagai upaya pemulihan ekonomi.
“Ini tugas saya sebagai Wali Kota. Dan ini pula peraturan langsung dari Pemerintah Pusat agar masyarakat tidak khawatir saat program vaksinasi dimulai, ”ujar Rudi.
Lanjutnya, mengenai isu keliru tentang vaksinasi itu ditegaskannya, pemerintah tidak akan menyengsarakan rakyatnya dengan vaksin. Justru, vaksinasi itu merupakan langkah cepat pemerintah dalam mengakhiri permasalahan Covid-19. (dam)
Sumber : Haluankepri
Ini 10 Tokoh Penerima Vaksin Covid-19 Pertama di Sleman, Ada Dokter Tirta - publiksultra
13 Januari 2021 at 9:13 am
[…] baca juga : Vaksinasi Covid-19 di Batam Dimulai 14 Januari […]