Home Berita Pengunduh WhatsApp Turun, Kompak Ganti Telegram dan Signal?

Pengunduh WhatsApp Turun, Kompak Ganti Telegram dan Signal?

2 min read
0
0
458
whatsapp

PUBLIKSULTRA.ID, JAKARTA – Kontroversi mengenai aturan privasi baru WhatsApp berpengaruh pada jumlah unduhan aplikasi tersebut di Indonesia hingga awal tahun ini.

Dikutip melalui data Sensor Tower, App Store mencatatkan jumlah unduhan WhatsApp di Indonesia dari 21 Desember—3 Januari 2021 masih mencapai sekitar 190 juta unduhan.

baca juga : Khawatir Pengguna Kabur, WhatsApp Tunda Kebijakan Bagi Data

Adapun, dalam dua minggu berikutnya, total unduhan turun 1,4 juta dengan persentase 26 persen koreksi jumlah pengunduh. Padahal, sebelumnya WhatsApp termasuk aplikasi yang paling banyak digunakan di Indonesia. Berdasarkan Riset We Are Social pada 2019 mencatat 83 persen pemakai internet di Tanah Air menggunakan WhatsApp.

Namun di sisi lain, kompetitornya Telegram dan Signal mengalami peningkatan yang cukup pesat. Sejak 4 Januari—17 Januari 2021, Signal diunduh 1,5 juta kali di App Store di Indonesia, meningkat 50 persen. Sedangkan, unduhan Telegram pada periode yang sama juga meningkat 64 persen.

baca juga : WhatsApp Mulai Ditinggalkan, Ini Buktinya!

Sekadar catatan, saat ini antisipasi yang dilakukan WhatsApp adalah menunda penerapan kebijakan privasi baru hingga 15 Mei 2021 setelah adanya banjir kritikan dan membuat sebagian pengguna pindah ke kompetitor lain seperti Telegram dan Signal.

Sumber : Bisnis Indonesia

Load More Related Articles
Load More By Publik Sultra
Load More In Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Mengungkap Rahasia Dibalik Teknologi Blockchain

Pendahuluan Pengantar Blockchain adalah teknologi yang semakin populer dan memiliki potens…