Home Berita Kenang Sosok Syekh Ali Jaber, Meisya: Setia, Rela Gak Pakai HP Dua Tahun Demi Menyenangkan Istri

Kenang Sosok Syekh Ali Jaber, Meisya: Setia, Rela Gak Pakai HP Dua Tahun Demi Menyenangkan Istri

6 min read
1
0
1,349
Syekh Ali Jaber dan Meisya Siregar. Dok Intip seleb.com

JAKARTA, PUBLIKSULTRA.ID – Meisya Siregar menjadi salah satu artis yang ikut berduka atas meninggalnya Syekh Ali Jaber. Istri Bebi Romeo ini menjadi salah satu orang yang pernah melihat kebaikan hati dari sosok almarhum, termasuk  soal kesetiannya pada sang istri. Meisya Siregar yang baru memutuskan berhijrah ini mengaku menyesal baru mengenal sosok Syekh Ali Jaber.

Berikut penjelasan Meisya Siregar soal kesetiaan Syekh Ali Jaber pada istrinya. M

Siregar Ungkap Kesetiaan Syekh Ali Jaber

Kepergiaan Syekh Ali Jaber pada Kamis, 14 Januari 2021, meninggalkan duka mendalam. Tidak hanya bagi keluarga, tapi juga orang-orang yang mengenalnya, salah satunya adalah Meisya Siregar. Presenter 41 tahun ini mengungkapkan rasa kehilangan melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, Meisya membagikan foto Syekh Ali Jaber yang tengah bercanda dengan seorang anak laki-laki yang digendong wanita bercadar diduga sebagai istrinya. Mengiringi postingannya, Meisya Siregar mengatakan jika Syekh Ali Jaber merupakan sosok yang setia. Dia bahkan rela menurunkan egonya dan tidak menggunakan ponsel untuk menyenangkan hati sang istri.

baca juga : Syekh Ali Jaber Meninggal, Haedar Nashir: Beliau Berperan Melahirkan Generasi Penghafal Al-Quran

“Sosok Ulama yang aku kagumin telah kembali ke Sang Illahi. Sosok ulama yang ‘setia’ sama istri nya sampe rela ga pake HP 2 thn demi ‘menenangkan’ dan menyenangkan hati istrinya (ada yah laki ga punya ego gini Mashaa Allah),” kata Meisya Siregar di postingannya dilansrindari IntipSeleb.com, Kamis (14/1/2021).

Lebih lanjut, ibu tiga orang anak ini juga mengenal sosok Syekh Ali sebagai orang yang sayang keluarga. Meisya Siregar pun menyesal baru mengenal sosok ulama berdarah Arab itu satu tahun terakhir ini.

“Sosok ulama yang sangat penyayang keluarga, harmonis, dan begitu sederhana. Menyesal baru ‘kenal’ sosok beliau kurang dari setahun belakangan. Betapa isi kajianmu begitu menyentuh Qolbu, Syech,” sambungnya.

Meisya Siregar Ungkap Kekaguman pada Cara Dakwah Syekh Ali Jaber

Meisya mengaku kagum pada cara Syekh Ali Jaber dalam menyampaikan ilmunya. Tidak hanya seperti perintah, tapi isi ceramahnya juga membuat Meisya Siregar merasakan kedamaian serta ketenangan jiwa.

“Bukan hanya seperti di dikte dengan perkataan dari sekian banyak teori. Tapi aku bisa merasa kedamaian ketenangan jiwa dan kebersihan jiwa dari semua tausiah mu Syech. Kau membawa ajaran Islam ke Indonesia sesuai seperti yang Rasullullah SAW lakukan. Rahmatan Lil Allamiin,” lanjut Meisya.

baca juga : Syekh Ali Jaber Ternyata Panggil Irfan Hakim Kakak

Di akhir keterangannya, Meisya Siregar pun tidak lupa memanjatkan doa agar almarhum Syekh Ali ditempatkan di sisi yang paling mulia. Dia juga bersaksi bahwa Syekh Ali Jaber sebagai sosok yang baik.

“Aku bersaksi, beliau orang yg baik. Yang selalu positif. Selalu husnudzhon. Semoga Allah menempatkanmu di tempat yg paling mulia, Allah angkat derajatmu, Allah berikan syafaat atas kepergianmu, dan menerima pahala amal jariah yg tidak putus untuk mu. Husnul Khatimah dan Syahid Inshaa Allah Syech,” tandas Meisya Siregar.

Syekh Ali Jaber meninggal dunia setelah menjalani perawatan selama 19 hari di Rumah Sakit Yarsi, Jakarta. Jenazah Syekh Ali Jaber sudah dimakamkan di Ponpes Darul Quran, Cipondoh, Tangerang pada 14 Januari 2021. Meisya Siregar menjadi salah satu orang yang kehilangan sosok Syekh Ali Jaber. (*)

Editor : Milna Miana

Load More Related Articles
Load More By Publik Sultra
Load More In Berita

One Comment

  1. […] Baca Juga : Kenang Sosok Syekh Ali Jaber, Meisya: Setia, Rela Gak Pakai HP Dua Tahun Demi Menyenangkan Istri […]

    Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Pasangan Yudhi-Nirna Bakal Bagikan Makanan Gratis Tiap Jumat

KENDARI, PUBLIKSULTRA.CO.ID – Kabar gembira bagi masyarakat Kota Kendari dan sekitar…