Home Berita Awas! Timnas Indonesia Wajib Waspada dengan 3 Pemain Thailand Ini di Final Piala AFF 2020

Awas! Timnas Indonesia Wajib Waspada dengan 3 Pemain Thailand Ini di Final Piala AFF 2020

4 min read
0
0
248
Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 (PSSI)

JAKARTA, PUBLIKSULTRA.ID – Nasional (Timnas) Indonesia akan bersua Thailand di final Piala AFFF 2020. Leg I akan berlangsung di National Stadium Singapura, Rabu (29/12/2021), pukul 19.30 WIB.

Berbeda dengan Timnas Indonesia yang mengandalkan talenta-talenta muda, Thailand membawa para pemain senior ke Piala AFF 2020.

Beberapa dari mereka bahkan merupakan jebolan final Piala AFF 2016 saat Thailand keluar sebagai juara usai menaklukkan Timnas Indonesia.

Berikut tiga pemain Thailand jebolan final Piala AFF 2016 yang wajib Timnas Indonesia waspadai seperti dikutip dari Okezone.com, Rabu (29/12/2021)

1. Kawin Thamsatchanan

Kawin Thamsatchanan merupakan kiper utama Thailand di final Piala AFF 2016. Dia adalah momok yang menggagalkan sejumlah upaya Timnas Indonesia asuhan mendiang Alfred Riedl kala itu. Namun, posisi Kawin di bawah mistar gawang Thailand tergantikan oleh Chatchai Budprom di Piala AFF 2020.

Meski begitu, Kawin mungkin mentas di final karena Budprom absen karena cedera parah pada leg II semifinal kontra Vietnam. Selain Kawin, Pelatih Thailand, Alexandre Polking, masih punya pilihan lain, yaitu Siwarak Tedsungnoen. Siwarak bahkan masuk menggantikan Budprom pada leg II semifinal.

2. Chanathip Songkrasin

Posisi kedua dalam daftar ini ditempati Chanathip Songkrasin. Kapten Thailand ini juga bagian dari skuad yang menjuarai Piala AFF 2016. Tubuh Songkrasin tidak terlalu besar untuk seorang gelandang, tetapi punya kemampuan olah bola yang kerap membuat repot lawan.

Gugurnya juara bertahan Vietnam pun karena dua gol Songkrasin pada leg I semifinal. Timnas Indonesia harus mewaspadai Songkrasin pada malam nanti. Gerak-gerik pemain satu ini layak mendapatkan perhatian khusus jika Timnas Indonesia tidak mau bernasip sama dengan Vietnam.

3. Teerasil Dangda

Teerasil Dangda adalah pemain Thailand yang menempati posisi pertama dalam daftar ini. Bagaimana tidak, pemain Thailand ini merupakan top skor sepanjang masa Piala AFF dengan torehan 19 gol. Pemain BG Pathum United itu unggul dua gol dari legenda Singapura, Noh Alam Shah.

Kini, Dangda sudah mencetak empat gol di Piala AFF 2020 yang membuatnya menjadi top skor sementara bersama Bievenido Maranon Morejon (Filipina) dan Safawi Rasid (Malaysia). Ketajaman Dangda tidak boleh dipandang sebelah mata meski dia telah berumur 33 tahun. Pengalaman dan kemampuannya masih menjadi salah satu senjata mematikan Thailand hingga sekarang. (*)

Sumber: okezone.com

Load More Related Articles
Load More By Publik Sultra
Load More In Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Kembalikan Formulir Pendaftaran di PDI-P, Tri Febrianto Damu Semakin Optimis Tatap Pilwali Kendari

Kendari, publiksultra.id – Tim Pemenangan Tri Febrianto Damu mengembalikan formulir …