Home Berita Sosok Bripka Handoko, Polisi yang Buka Pintu Penjara Demi Tahanan Bisa Peluk Anaknya

Sosok Bripka Handoko, Polisi yang Buka Pintu Penjara Demi Tahanan Bisa Peluk Anaknya

4 min read
0
0
291
Bripka Handoko Buka Pintu Tahanan Demi Napi Bisa Peluk Anaknya (tiktok.com/gondes8787)

publiksultra.id – Sebuah video di TikTok mendadak viral saat seorang tahanan di Polsek Maro Sebo, Jambi terlihat memeluk anaknya yang sedang mengunjunginya di sel. Bukan tanpa alasan, pasalnya video tersebut diunggah oleh seorang polisi bernama Bripka Handoko yang saat itu bertugas menjaga para tahanan di Polres Maro Sebo.

Tak hanya mengunggah momen mengharukan anak dan bapak tersebut, tindakan Handoko pun menjadi sorotan. Alih-alih melarang sang anak menemui ayahnya yang menjadi tahanan Polres, Handoko justru memberikan kesempatan kepada sang tahanan untuk sekadar melepas rindu dengan anaknya.

Video yang diunggahnya di akun TikTok pribadinya @gondes8787 mendapat pujian dari warganet. Ia pun mengungkap hatinya terenyuh melihat anak tersebut dengan semangat menjenguk sang ayah dan akhirnya menyentuh hatinya untuk membukakan pintu untuk sekadar memberikan kesempatan sang anak untuk memeluk sang ayah.

Karena kepingin memeluk sang anak, akhirnya saya buka pintu selnya sebentar,” tulisnya di video TikTok tersebut.

baca juga : Wajah Jokowi, Airlangga dan Mahfud MD Ikut Dipasang di Poster Attack on Puan BEM KM Universitas Andalas

Pribadi Bripka Handoko pun dinilai banyak warganet sebagai pribadi yang baik hati dan berjiwa sosial tinggi. Dirinya pun kini menjadi sorotan. Lalu, siapa sebenarnya Bripka Handoko ini? Simak inilah selengkapanya.

Bripka Handoko sendiri cukup aktif di media sosial TikToknya. Perawakannya yang mempunyai rambut gondrong dan kerap membagikan kegiatannya di media sosial membuatnya mendapatkan banyak pengikut, yaitu sekitar 80 ribu pengikut.

Tak hanya membagikan kesehariannya, Handoko juga sering mengunggah kata kata puitis dan menjadi perhatian publik. Tak jarang, banyak pengikut wanitanya yang mengaku kagum dengan sosok Handoko.

baca juga : Pengkhianat Rakyat, BEM KM Universitas Andalas Pasang Wajah Puan Maharani di Kepala Monster!

Ia pun diketahui sebagai salah satu penyidik di Satreskrim Polres Maro Sebo. Ia juga sering membagikan kegiatan dirinya bersama rekan polisi lain di TikToknya. Pribadinya yang begitu santai dan ramah membuat banyak rekannya juga ikut memuji tindakan Handoko.

Dari unggahannya, Handoko diketahui sudah memiliki seorang putri kecil dan kerap masuk di dalam berbagai videonya. Handoko mengaku statusnya yang saat ini sudah menjadi seorang ayah membuatnya berempati sehingga memilih untuk membukakan pintu kepada tahanan tersebut.

Handoko pun mengaku dirinya siap menerima sanksi jika atasannya menganggap tindakannya tersebut merupakan suatu kesalahan.

Kontributor : Dea Nabila

Sumber : suara

Load More Related Articles
Load More By Publik Sultra
Load More In Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Ekspansi Pasar: Strategi Perusahaan E-Commerce Indonesia Menghadapi Persaingan Global

Ekspansi Pasar: Strategi Perusahaan E-Commerce Indonesia Menghadapi Persaingan Global I. P…