Home Berita Buruan! Ada Lowongan CPNS 2021 di Kejagung & Basarnas

Buruan! Ada Lowongan CPNS 2021 di Kejagung & Basarnas

4 min read
1
0
435

JAKARTA, PUBLIKSULTRA.ID –  Ini kabar gembira untuk para pencari kerja. Kejaksaan RI tahun ini akan membuka lowongan CPNS sebanyak 4.148 formasi. Kebutuhan formasi ini diumumkan melalui media sosial resminya.

“Mari bergabung dengan Kejaksaan RI, untuk berkarya demi kemajuan bangsa lewat penegakan hukum yang berkeadilan,” tulis Kejaksaan yang dikutip Kamis (17/6/2021).

Secara rinci, melansir CNBC Indonesia, formasi Kejaksaan diantaranya 1000 formasi CPNS untuk posisi Jaksa dengan syarat adalah sarjana hukum terbaik di Indonesia. Kemudian ada juga 527 formasi untuk posisi pranata barang bukti untuk lulusan D3 baik di bidang administrasi, komputer, perkantoran, manajemen hingga sekretaris.

Baca Juga : Data BPJS Kesehatan Bocor, Menteri Tjahjo: Saya Yakin Data ASN Ikut di Dalamnya

Lalu 495 formasi untuk posisi pengolah data perkara dan putusan, 179 formasi untuk posisi ahli pertama pranata komputer, 141 formasi untuk posisi pengelola pengaduan publik hingga 496 formasi untuk posisi pengadministrasi penanganan perkara.

Secara rinci mengenai lowongan CPNS Kejaksaan bisa disimak melalui instagram resminya di @biropegkejaksaan.

Institusi lainnya yang ikut membuka lowongan CPNS adalah Basarnas. Basarnas mengumumkan formasi CPNS nya melalui video singkat di laman media sosialnya.

baca juga : Ketua DPR Hingga Presiden Terima Gaji ke-13, Namun Tidak dengan PNS Ini

“Nih #MinSAR kasih Bocoran Formasi Penerimaan CPNS Basarnas Tahun ini. Persiapkan Diri, Jangan sampai menyesal di kemudian hari,” tulisnya.

Berikut formasi yang dibuka oleh Basarnas:
– Dokter Ahli Pertama: 2 formasi
– Perawat Terampil: 13 formasi
– Widyaiswara Ahli Pertama: 1 Formasi
– Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Pertama: 1 formasi
– Pranata Komputer Ahli Pertama: 2 formasi
– Pranata Sumber Daya Manusia Aparatur Terampil: 3 formasi
– Rescuer Pemula: 189 formasi
– Analis Barang Milik Negara: 6 formasi
– Analis Keuangan: 5 formasi
– Operator Komunikasi: 36 formasi
– Penata Laporan Keuangan: 5 formasi
– Pengelola Dokumen dan Informasi Hukum: 1 formasi
– Penyusun Rencana Kegiatan dan Anggaran: 8 formasi
– Teknisi Alat Elektro dan Alat Komunikasi: 4 formasi
– Nakhoda Kapal Kelas I: 1 formasi
– Nakhoda Kapal Kelas II: 7 formasi
– Mualim I Kapal Kelas II: 2 formasi
– Mualim II Kapal Kelas II: 1 formasi
– Mualim I Kapal Kelas IV: 3 formasi
– Masinis II Kapal Kelas II: 6 formasi
– Masinis I Kapal Kelas III: 1 formasi
– Masinis I Kapal Kelas III: 4 formasi
– Markonis: 1 formasi
– Kepala Kamar Mesin Kelas II: 8 formasi
– Kelasi Kapal Kelas II: 10 formasi
– Juru Mudi: 21 formasi
– Juru Minyak: 9 formasi

Editor : Rahma Nurjana | Sumber : CNBC Indonesia

Load More Related Articles
Load More By Publik Sultra
Load More In Berita

One Comment

  1. […] Baca Juga : Buruan! Ada Lowongan CPNS 2021 di Kejagung & Basarnas […]

    Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Emak-Emak Gemoy Solid Dukung Yudhianto Mahardika Maju Pilwali

KENDARI, PUBLIKSULTRA.ID – Sekelompok Milineal dengan nama Kerabat Yudi (Kerja Rakya…